PURWOCENG, herba luar biasa untuk kaum pria
Rabu 1 April 2015

Purwoceng, herba luar biasa untuk kaum pria. Indonesia terkenal di dunia memiliki beragam kekayaan alam dan banyak yang belum tergali. Jika sebelumnya kita sudah mengenal China atau Korea memiliki tumbuhan yang khasiatnya bisa meningkatkan vitalitas, Indonesia pun memilikinya, nama tanaman itu adalah Purwoceng (Pimpinella puruatjana). Purwoceng merupakakn salah satu teanaman obat tradisional yang dikenal berkhasiat sebagai obat perkasa kaum lelaki (afrodisiak). Tanaman ini pertama kali ditemukan sebagai tanaman liar, yang hanya hidup di daerah-daerah tertentu di dataran tinggi Pulau Jawa. Namun sekarang sudah dibudidayakan oleh masyarakat terutama masyarakat di Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, karena itu, Purwoceng juga mendapat sebutan “Viagra Jawa”. Menurut penelitian secara farmakologi purwoceng terbukti mengandung bahan aktif di batang, daun, terutama akar yang dapat mendongkrak kadar hormon testosteron yang sangat menentukan dalam hal vitalitas tubuh dan stamina. Hasil penelitian lebih lanjut tanaman Purwoceng mengandung bahan aktif antara lain : limoneria, dranethole, asam kafeat dan anisheton (Lina Mardiana, et 2005). Pada penelitian yang dilakukan Juniarto (2004) dilaporkan bahwa ekstrak akar Purwoceng yang diberikan pada tikus Spraque Dawley juga dapat meningkatkan derajat spermatogenesis dalam testis. Jumlah maupun motilitas spermatozoa dibandingkan dengan control (tanpa pemberian purwoceng). Berdasarkan studi farmakologi, telah diuji secara praklinik dan klinik oleh tim peneliti yang diketuai oleh Prof. Dr. Susilo Wibowo dan membuat paten ekstrak purwoceng sebagai afrodisiak (peningkat gairah seksual). Cara kerja ekstrak purwoceng yang membantu aktifnya hormone seksual sehingga tubuh memberikan sinyal kuat kepada hormone testoteron yang akan mengaktifkan alat vital untuk ereksi. Namun kerja ekstrak purwoceng tidak dapat instan dan sangat terasa manfaatnya jika dikonsumsi bagi yang disfungsi ereksi atau impotensi. Dengan konsumsi secara teratur dan terus menerus, dalam beberapa waktu hasil akan dapat dirasakan dengan sangat nyata.